Game Tiang Listrik sudah muncul di Play Store gara-gara Setnov kecelakaan

Heboh kejadian kecelakaan yang melibatkan Ketua DPR RI Setya Novanto dan tiang listrik di Jalan Permata Berlian, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.


Di social media saja, Twitter, Instagram, Facebook, dan Path dibanjiri topik yang membahas kecelakaan Setnov. Namun ada yang menggelitik dari kejadian itu, yakni kini sudah ada sebuah game yang beredar di Google Play Store dengan nama Tiang Listrik. Jelas ini adalah bentuk kreativitas anak bangsa tentang isu-isu hangat di tanah air.

Menurut pantauan merdeka.com, game tersebut sudah ada sejak Jumat kemarin (17/11). Game Tiang Listrik itu dikembangkan oleh Noobzilla. Berukuran 2,8MB, cukup kecil memang. Tapi menjengkelkan. Bagaimana tidak, di deskripsi game tersebut diberi tulisan: 'Sapa bilang nabrak tiang listrik gampang?'

Ini seakan sebuah sarkasme terhadap isu kecelakaan tersangka kasus korupsi e-KTP yang kini menjadi tahanan KPK itu.

telah mencoba memainkan game tersebut dan terbukti cukup susah menabrakkan mobil ke tiang listrik yang terus bergerak-gerak.

Game ini sebenarnya sangat sederhana. Tapi cukup menghibur, apalagi dikembangkan hanya sehari setelah kejadian kecelakaan Setnov. Untuk ukuran yang dibuat hanya satu hari, sudah cukup bagus. Beberapa komentar dari pengunduh game Tiang Listrik pun positif. Mereka justru menginginkan adanya upgrade yang lebih baik dan mendukung karya anak bangsa.

Oppo F7 segera rilis, ini spesifikasinya!

Oppo akan segera merilis smartphone seri F terbarunya dalam waktu dekat. Perangkat yang akan diberi nama Oppo F7 ini telah beredar dokumentasi resminya di website P3DN Kementrian Perindustrian, sehingga kita tinggal menunggu tanggal rilisnya saja yang diharapkan ada pada bulan April.



Billboard pun telah terpasang di berbagai kota besar di Indonesia, dan juga tampilan smartphone tersebut yang sudah menghiasi banyak toko smartphone di penjuru negeri.

Untuk spesifikasi, melansir Financial Express yang telah mendapat daftar spek jelang peluncuran perangkat ini di India, Oppo F7 akan mengusung spesifikasi kelas papan tengah dengan tetap mengunggulkan kamera. Mulai dari prosesor octa-core MediaTek Helio P60 yang dipadu RAM 6GB, layar full HD dengan aspek rasio 19:9 di bentang layar 6,2 inci, serta kapasitas baterai 3.000mAh.

Baterai ini disebut dapat bertahan hingga 15 jam dalam sekali cas.

Soal kamera, Oppo F7 akan mengusung kamera belakang 16MP, serta kamera selfie berukuran 25MP. Kamera Oppo F7 akan mengusung fitur 'Sensor High Dynamic Range' untuk hasil foto yang lebih baik, serta Augmented Reality (AR) sticker untuk pengalaman menggunakan kamera yang lebih menyenangkan.

Oppo F7 juga akan mengusung beberapa fitur kecerdasan buatan atau AI, di mana Oppo mengklaim bahwa aspek performa akan 80 persen lebih baik ketimbang Oppo F5. Oppo belum menjelaskan apa-apa soal ini, namun kemungkinan ini adalah fitur yang mampu menangani manajemen storage dan aplikasi berdasarkan perilaku pengguna.

AI juga akan jadi fitur penguat selfie di perangkat terbaru ini. Terlihat dari jargon Oppo F7 yang berbunyi "A.I Powered Selfie." Lagi-lagi Oppo belum menjabarkan hal ini, namun kemungkinan ini akan berupa fitur semacam Face Beauty yang mampu mengidentifikasi usia, jenis kelamin, warna kulit, dan sebagainya.